Tabikpun!!!
Dalam rangka sinkronisasi dan penguatan kelembagaan serta pembinaan Sumber Daya Manusia di Bidang Kelitbangan. Balitbangda Provinsi Lampung secara rutin dan berkelanjutan mengadakan diskusi terbatas terkait peran riset dan IPTEK dalam penyelenggaraan dan tata kelola pemerintahan. Memenuhi maksud tersebut, Balitbangda Provinsi Lampung melakukan diskusi kelitbangan di Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan yang dilaksanakan di Kantor Balitbangda Lampung Selatan, selasa 12 maret 2019.
Dalam diskusi tersebut turut hadir Plt. Balitbangda Provinsi Lampung Ir. Mulyadi Irsan, M.T., Tenaga Ahli Gubernur Pemprov Lampung, seluruh pejabat struktural dan staf Balitbangda Kabupaten Lampung Selatan serta unsur terkait lainnya seperti perwakilan dari BAPPEDA, BKPSDM, dan Bagian Organisasi Setdakab Lampung Selatan.