Rapat Persiapan Lomba Anugerah Inovasi Daerah Tahun 2017

  • 02:11 WIB
  • 21 March 2017
  • Super Administrator
  • Dilihat 1565 kali
Rapat Persiapan Lomba Anugerah Inovasi Daerah Tahun 2017

Rapat Persiapan Lomba Anugerah Inovasi Daerah Tahun 2017

Balitbangda Provinsi Lampung pada hari Senin 27 Februari 2017 telah mengadakan rapat persiapan Lomba Anugerah Inovasi Provinsi Lampung tahun 2017, Diadakannya Lomba Anugerah Inovasi Provinsi Lampung dilatar belakangi dalam rangka mendorong, dan memotivasi para masyarakat, peneliti dan khususnya pelajar (SMP, SMA/SMK/MA) agar lebih berinovasi berbasis Iptek, dalam rapat tersebut dihadiri oleh Kepala Balitbangda Provinsi Lampung, Kepala-kepala Bidang di Lingkungan Balitbangda, Para Juri, serta undangan SKPD terkait Se-Provinsi Lampung, dalam rapat ini dihasilkan beberapa keputusan diantaranya :

  1. Tema Lomba Tahun 2017 ber TEMA “INOVASI IPTEK MEMBANGUN LAMPUNG SEJAHTERA
  2. Kategori Peserta Lomba Tahun 2017
  • Pelajar : SMP/MTs, SMA/SMK/MA
  • Umum : Mahasiswa, guru, penyuluh, PNS, Kelompok Masyarakat ( gapoktan, Posyantek)
  • Peneliti : dosen, peneliti/perekayasa pada lembaga litbang dan perusahaan
  1. Materi Lomba tahun 2017 mencakup 14 Bidang :
  • Bidang Agroindustri
  • Ekonomi Kreatif, dan Pariwisata
  • Kelestarian dan Perlindungan Lingkungan Hidup
  • Energi Baru dan Terbarukan
  • Pengembangan Pendidikan
  • Peningkatan Kesehatan dan Kesehatan Lingkungan
  • Kedaulatan Pangan
  • Pengolahan Material
  • Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi
  • Sosial Budaya
  • Transportasi
  • Manajemen Pelayanan (e-Layanan Publik)
  • Mitigasi Bencana
  • Industri Obat dan Farmasi
  1. Waktu Pelaksanaan akan diusahakan dimulai awal bulan Maret 2017

 

Demikianlah beberapa hasil rapat persiapan Lomba Anugerah Inovasi Provinsi Lampung Tahun 2017 yang dapat disampaikan.

819

Post Berita

Post Terbaru