Gubernur Arinal Pimpin Langsung Upacara Mingguan, Ribuan ASN Pemprov Antusias Sambut Visi "Rakyat Lampung Berjaya" .
.
BANDAR LAMPUNG ----- Ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung antusias mengikuti upacara mingguan yang dipimpin langsung Gubernur Lampung Arinal Junaidi, di Lapangan Korpri Kantor Gubernur Lampung, Senin (17/6/2019). .
.
Gaung besar yang diungkapkan Gubernur dalam upacara itu adalah visi dan misi Rakyat Lampung Berjaya yang disambut antusias ribuan ASN. “Suatu kebahagiaan bagi saya dan Ibu Nunik, karena pada hari ini dapat berkumpul kembali bersama ASN di Lingkungan Pemprov Lampung yang sekaligus memulai masa kerja kami sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung masa bhakti 2019-2024. Semoga kerjasama kita di masa yang akan datang dapat memberikan hasil terbaik bagi seluruh masyarakat Lampung,” ungkap Arinal.
.
. 📷 : Humas Provinsi Lampung
_______________________
@pemprov_lampung @ Lapangan KORPRI (Gubernuran)